Selamat Datang di blog BendaharaKita, Semoga blog ini bisa memberikan manfaat"...

11 Januari 2016

Asisten I Setda Kotabaru Menjadi Irup HAB


Kotabaru-humas, Asisten I Bidang Pemerintah Setda Kotabaru H.Said Husin Kadri menjadi Inspektur Upacara peringatan Hari Amal Bhakti (HAB) ke-70 Kementerian Agama (Kemenag) di Halaman Madrasah Aliyah Negeri Kotabaru, Selasa (05/01/16).
Di bawah cuaca yang cukup cerah, upacara peringatan berlangsung penuh khidmat dengan dihadiri oleh seluruh karyawan dilingkungan Kemenag Kotabaru, siswa madrasah, Kepala KUA, para purna tugas dan Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kemenag Kotabaru.
Said Husin Kadri membacakan sambutan Menteri Agama RI Lukman Hakim Syaifudin menyampaikan bahwa pembelajaran agama di era globalisasi dan keterbukaan publik sangat penting. Dengan memasuki usia 70 tahun tentunya permasalahan yang dihadapi Kementerian Agama semakin kompleks, maka membutuhkan aparatur-aparatur yang profesional dan berintegritas.
“ Mari tegakkan profesionalitas dan integritas aparatur Kemenag yang bersih, jujur dan teladan dalam memberikan sumbangsihnya bagi kemajuan negara”, ajak Said.
Lebih lanjut Lukman mengajak seluruh keluarga besar Kemenag bisa mensyukuri dan memaknai perjalanan tujuh puluh tahun dengan menjaga dan memelihara warisan para pendahulu serta mengembangkannya dalam menjawab tantangan pada masa kini dan akan datang.
“ Sebagai institusi yang membawa nama agama, maka sudah sepatutnyalah seluruh aparatur Kementerian Agama menjadikan cermin dan contoh tauladan bagi masyarakat”, ujar Said.
Dalam kesempatan tersebut, diserahkan berbagai bantuan dan penghargaan oleh Kemenag Kotabaru, diantaranya penyerahan tali asih kepada purna tugas, penyerahan penghargaan kepada Guru MTsN 2 Kotabaru Yuliansyah Annur, S.Pd.I sebagai Pembina Siswa Berprestasi, penyerahan penghargaan Adiwiyata Nasional Tahun 2015 dari Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan dan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Kepada MAN Kotabaru sebagai sekolah yang mengembangkan Program Sekolah Peduli dan berbudaya lingkungan serta hadiah lomba yang digelar dalam rangka memeriahkan HAB Kemenag ke-70.
Usai Apel Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Kotabaru Drs.H.Salman, MM mengatakan banyak kegiatan yang dilakukan untuk memeriahkan acara peringatan Hari Amal Bhakti tersebut. “ Bukan hanya apel pagi, tetapi juga menggelar berbagai macam perlombaan seperti futsal, Badminton, dan Bola Voly serta di tutup dengan acara jalan sehat keluarga”, kata Salman.(Rep/Ft:Lukman)

0 komentar:

Black Friday Promo Hosting Unlimited Indonesia